Tekno

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Prakiraan Cuaca BMKG, Jumlah Mahasiswa UT

Top 3 Tekno Berita Hari Ini dimulai dari topik tentang Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan prakiraan cuaca untuk hari Sabtu, 24 September 2022, dengan sebagian wilayah Indonesia dilanda hujan, gelombang tinggi, dan pantauan bibit Siklon Tropis NORU.

Berita terpopuler selanjutnya tentang Universitas Terbuka mencatat sebanyak 412.041 mahasiswa telah melakukan registrasi di semester kedua tahun ini.

Jumlah tersebut meningkat lebih dari 100 persen dibandingkan semester sebelumnya.

Jika dihitung dengan yang aktif, namun tidak melakukan registrasi pada semester ini, jumlah mahasiswa UT bahkan mencapai lebih dari 700 ribu orang.

Selain itu, BMKG melakukan pembaruan parameter terhadap gempa laut dengan magnitudo 6,4 yang mengguncang Meulaboh, Aceh, pada hari Sabtu, pukul 03.52 WIB.

1.

Prakiraan Cuaca BMKG: Hujan, Petir, Gelombang Tinggi, Bibit Siklon Tropis NORU Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan prakiraan cuaca untuk hari Sabtu, 24 September 2022, dengan sebagian wilayah Indonesia dilanda hujan, gelombang tinggi, dan pantauan bibit Siklon Tropis NORU.

Ibu kota provinsi yang diperkirakan dilanda hujan disertai petir adalah Pangkal Pinang, Manado dan Palembang.

Hujan dengan skala sedang kemungkinan terjadi di Banjarmasin dan Palembang.

Hujan skala ringan kemungkinan terjadi di Denpasar, Serang, Jambi, Palangkaraya, Samarinda, Tanjung Pinang, Bandar Lampung, Ambon, Ternate, Mataram, Jayapura, Manokwari, Mamuju, Makassar dan Padang.

BMKG memantau adanya bibit Siklon Tropis NORU di Laut Filipina sebelah timur laut Laut Filipina dengan kecepatan angin maksimum 45 knots dan tekanan udara minimum 998 mb yang bergerak menjauhi wilayah Indonesia.

Intensitas Siklon Tropis NORU diperkirakan menguat dalam 24 jam ke depan dan bergerak ke arah barat.

2.

Jumlah Mahasiwa Aktif di Universitas Terbuka Saat Ini 700 Ribu Orang Universitas Terbuka mencatat sebanyak 412.041 mahasiswa telah melakukan registrasi di semester kedua tahun ini.

Jumlah tersebut meningkat lebih dari 100 persen dibandingkan semester sebelumnya.

“Peningkatan yang sangat signifikan ini merupakan pertama kali, setidaknya dalam 10 tahun terakhir,” ujar Rektor Universitas Terbuka, Ojat Darojat, di Jakarta, Jumat 23 September 2022.

Menurutnya, meningkatnya jumlah mahasiswa pendaftar tersebut menunjukkan bahwa UT tetap menjadi pilihan utama bagi masyarakat yang menghendaki kuliah jarak jauh dan daring.

Jika dihitung dengan yang aktif, namun tidak melakukan registrasi pada semester ini, jumlah mahasiswa UT bahkan mencapai lebih dari 700 ribu orang.

Kelompok mahasiswa yang terakhir itu ada karena Universitas Terbuka mengusung prinsip keterbukaan, di mana mahasiswa dapat berhenti dan melanjutkan kuliah sesuai dengan ketersediaan waktu mereka.

“Prinsip ini diusung oleh semua perguruan tinggi jarak jauh di seluruh dunia,” kata Ojat.

3.

BMKG: Gempa Magnitudo 6,4 di Aceh Akibat Aktivitas Subduksi Lempeng Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melakukan pembaruan parameter terhadap gempa laut dengan magnitudo 6,4 yang mengguncang Meulaboh, Aceh, pada hari Sabtu, pukul 03.52 WIB.

Plt.

Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG, Daryono, mengatakan wilayah pantai selatan Kota Meulaboh, Aceh, diguncang gempa tektonik.

“Hasil analisis BMKG menunjukkan gempa bumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo 6,2,” ujar Daryono dalam keterangannya.

Episenter gempa bumi terletak pada koordinat 3,75° Lintang Utara dan 95,97° Bujur Timur, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 44 kilometer arah selatan Kota Meulaboh, Aceh, pada kedalaman 53 kilometer.

Simak Top 3 Tekno Berita Hari Ini lainnya di Tempo.co.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *